Melindungi File Di Komputer

Cara Melindungi File Di Komputer

Cara Melindungi File Di Komputer
Terkadang, kita memiliki file-file penting di komputer kita yang tidak ingin dilihat orang lain. File-file tersebut bisa berupa data-data penting perusahaan, kantor, atau hanya data-data pribadi Anda yang tidak ingin dilihat oleh siapapun.
Untuk melindungi file Anda agar lebih aman sebenarnya banyak yang bisa dilakukan. Namun yang paling mudah yaitu dengan menghilangkan file atau meng-hidden file. Meskipun cara ini tidak 100% aman karena siapapun bisa melihat file tersebut jika mereka tau cara menampilkannya, namun cara ini  tentu lebih aman dari pada tidak sama sekali.
Dalam kesempatan ini, kita akan bahas bagaimana cara melindungi file di komputer kita dengan menyembunyikan file tersebut dan bagaimana menampilkan kembali file tersebut. Silahkan ikuti langkah-langkah dibawah ini :
  1. Pilih file datu folder yang ingin Anda sembunyikan alias “hidden”.
  2. Setelah itu klik kanan pada file atau folder tersebut dan pilih opsi “Properties”.
  3. Kemudian perhatikan pada bagian bawah terdapat beberapa kotak kecil yang bisa Anda centang. Centang pada kotak bertuliskan “hidden”.
  4. Setelah itu jangan lupa klik “Apply” dan kemudian klik tombol OK.
    Sampai disini, file atau folder tersebut sudah berhasil disembunyikan. Anda bisa mengeceknya sendiri.
Lalu bagaimana cara menampilkannya kembali ?
Untuk menampilkan file hidden tadi, terdapat perbedaan cara pada Windows XP dan Windows 7. Namun dalam hal ini kita akan ambil contoh menggunakan Windows 7.
1. Masuklah ke Windows Explorer, kemudian klik Organize dan pilih “Folder and search option”.
2. Lalu klik pada tab “view” dan cari folder “Hidden files and folder”. Disitu terdapat dua pilihan “Dont show” dan “Show Hidden”. Pilih “Show hidden file…” untuk menampilkan file-file hidden di komputer Anda. sebaliknya untuk menghilangkannya lagi, Anda cukup memilih “Dont show”.

Itu saja ! Sekarang Anda sudah tau bagaimana menyembunyikan file di komputer dengan mudah.
Semoga bermanfaat !

Komentar

Postingan Populer